#beedailynotes2
Berbeda dengan biasanya, hari ini aku langsung pulang, bingung, sholat di luar kampus sajalah..
Hari ini cuaca sangat panas, matahari bersinar terik, bahkan AC kelas tak terasa sejuknya. Begitu pun ketika perkuliahan selesai dan keluar dari kelas, panas, dan rasanya tak ada oksigen dalam angkutan kota yang kutumpangi. 😰
Tapi tak apa, dari pada berlama-lama di kelas. Mending berpanas-panas diluar tapi nanti cepat menemukan rumah.
Jam menunjukkan pukul 12.02 pm, kugeser tempat duduk sisi kanan ke sisi kiri. Keduanya sama2 terpanasi sinar matahari, akhirnya ku duduk d tengah.
Tidak berada dikanan bukan berarti harus ngiri juga bukan? #apasih 😅
Tak lama didalam angkutan kota terpenuhi anak-anak berseragam putih merah. Dan.. subhanallaah, aku menemukan hal yang sangat mencengangkan. Disana aku sadar bahwa Aku hidup di zaman anak sd pun sudah terbiasa mengangkat jari tengah. Bahkan TK! Ada apa ini, susah dong nyari yang sholeh 😧
Ada sih yang sholeh tapii... Sholeh ko caper. Ko ada ya yang gitu, udahlah lelah nyari jawabannya, sama lelahnya nyari jawaban mengapa, mengapa berubah, kok sekarang gitu sis, ah ko nggak mau diajak maen lagi kayak dulu.. pulang malem de el el and bla bla blaa..
Stop nggak usah dengerin dan risihin yang begitu. Fokus pada bagaimana usaha kita, usaha kita berbuat kebaikan dan perbaikan.. Walaupun sedikit mudah-mudahan berimbas, semoga.
Puncak cerita tiba-tiba air muka ku berubah, katika drama picisan muncul dihadapan. Pacaran, ngajak jalan.
Maaf teman, aku tak seperti dulu, yang bisa diajak reptilan 😅
Seketika aku berpamitan, apalah arti ongkos untuk angkot. Mungkin mereka kira aku tak lagi setia pada teman. Namun yaa aku pun bingung menjelaskan.
Desis kalian semoga menjadi doa yang ku aamiin kan, kalian bilang kini aku calon penghuni syurga. Padahal mereka tak mengetahui aku. Aku bukan siapa2, bukan anggota Kohati, Kammi, Ddj dan lainnya.. hanya mempertahankan dan menjalankan prinsip yang mulai aku pahami walau tak sedikit maksiat yang mengiringi.
“Sesungguhnya jika engkau meninggalkan sesuatu karena Allah, niscaya Allah akan memberi ganti padamu dengan yang lebih baik.” (HR. Ahmad)
semoga.. semoga..
Pesan untuk Kamuku;
Kau tau, tak mudah melewati hal semacam ini. Meninggalkan atau ditinggalkan sahabat yang mulai tak sejalan. Tak mudah meninggalkan mereka walau kadang harus membersama dalam menikmati kemaksiatan. Semoga kau ridha.. menerima wanita akhir zaman seperti ku, yang jelas2 butuh sekali dibimbing..
Dan satu lagi, kita hidup di zaman mempertahankan nilai agama dianggap lelucon, bukan begitu?
Tidak ada komentar:
Posting Komentar